Gabungan bangun datar terbentuk dari dua atau lebih bangun-bangun datar sederhana yang digabungkan menjadi satu bangun. Untuk menghitung luas gabungan bangun datar tersebut yaitu dengan menjumlahkan luas bangun-bangun sederhana yang membentuknya.
Sebelum kita mempelajari tentang menghitung luas gabungan bangun datar, marilah kita mengingat kembali rumus luas beberapa bangun datar :
Dengan mengingat kembali rumus-rumus luas bangun datar maka kita dengan mudah menghitung luas gabungan bangun datar. Adapun langkah-langkahnya sebagai berikut :
- Membagi gabungan bangun datar menjadi bangun-bangun datar sederhana yang menyusun gabungan bangun datar tersebut.
- Menghitung luas tiap-tiap bagian atau tiap bangun datar tersebut.
- Menjumlahkan luas tiap-tiap bangun datar yang menyusun gabungan bangun datar tersebut.
Contoh 1.
Perhatikan gambar gabungan bangun datar dibawah ini :
Untuk menghitung luas gabungan bangun di samping adalah sebagai berikut :
1. Membagi menjadi dua bangun yaitu : segitiga dan trapesium
2. Menghitung luas tiap-tiap bangun :
a. Segitiga dengan rumus luas = 1 X a X t
2
= 1 X 20cm X 20cm
2
= 200 cm2
b. Trapesium dengan rumus luas = (a + b ) X t
2
= ( 25cm + 20cm ) X 12cm
2
= 45cm X 12cm
2
= 270 cm2
3. Menjumlahkan tiap-tiap bangun datar yaitu :
a. Luas segitiga + luas trapesium = 200 cm2 + 270 cm2 = 470 cm2
Contoh 2
Perhatikan gambar gabungan gambar di bawah ini :
1. Bangun gabungan disamping terdiri dari dua buah bangun datar yaitu :
a. Luas 1 lingkaran dengan diameter 14cm = (phi X r X r) X 1
2 2
= ( 22 X 7cm X 7cm) X 1
7 2
= 154cm2 X 1
2
= 77cm2
b. Persegi panjang dengan ukuran panjang 22cm dan lebar 6cm
Luas persegi panjang = panjang X lebar
= 22cm X 6cm
= 132 cm2
2. Luas gabungan bangun tersebut adalah luas jumlah setengah lingkaran (a) + luas persegi panjang (b).
a. Luas 1 lingkaran = 77cm2
2
b. Luas persegi panjang = 132 cm2 +
Luas gabungan = 209 cm2
1. Bangun gabungan disamping terdiri dari dua buah bangun datar yaitu :
a. Luas 1 lingkaran dengan diameter 14cm = (phi X r X r) X 1
2 2
= ( 22 X 7cm X 7cm) X 1
7 2
= 154cm2 X 1
2
= 77cm2
b. Persegi panjang dengan ukuran panjang 22cm dan lebar 6cm
Luas persegi panjang = panjang X lebar
= 22cm X 6cm
= 132 cm2
2. Luas gabungan bangun tersebut adalah luas jumlah setengah lingkaran (a) + luas persegi panjang (b).
a. Luas 1 lingkaran = 77cm2
2
b. Luas persegi panjang = 132 cm2 +
Luas gabungan = 209 cm2