Selamat Datang di asagenerasiku.blogspot.com, Penyaji materi Pembelajaran Sekolah Dasar dan sederajat, Semoga Bermanfaat
peluang usaha

Senin, 09 April 2012

FUNGSI CIRI KHUSUS YANG DIMILIKI TUMBUHAN


Teratai
- Memiliki daun bundar yang sangat lebar agar dapat menyerap cahaya sebanyak-banyaknya.
- Batang teratai memiliki rongga-rongga udara yang membantu menyalurkan oksigen ke akar dan untuk membantu teratai tetap tegak dan mengapung di air.




Venus Flytrap
- Memiliki daun yang dipenuhi cairan nektar untuk menarik serangga agar menyentuh daun, rambut-rambut sensitif pada permukaan daun akan menanggapi rangsang tersebut dengan mengatupkan kedua helai daunnya.  Kemudian venus flytrap mengeluarkan cairan pencerna untuk menghancurkan serangga yang terjebak.


Kantong Semar
- Tumbuhan kantung semar memiliki daun yang berbentuk seperti piala. Dinding daun ini akan mengeluarkan nektar untuk memikat serangga. Serangga yang terpikat oleh nektar akan hinggap pada dinding daun yang licin sehingga tergelincir dan terjatuh ke dalam cairan yang ada di dasar daun. Cairan ini akan menguraikan dan melarutkan serangga yang kemudian akan diserap oleh tubuh kantung semar.


Tumbuhan Embun Matahari
- Terdapat titik-titik cairan yang bergemerlap bila terkena sinar matahari untuk memancing serangga agar menghampirinya. Jika serangga menyentuh daun akan terjebak dalam cairan tersebut. Helai-helai daun akan mengakup untuk mencengkeram serangga dan serangga dihancurkan dengan cairan pencerna.
*)  Venus flytrap, kantong semar, dan tumbuhan embun matahari tergolong insektivora yaitu tumbuhan pemakan serangga.   Serangga diperlukan untuk memperoleh tambahan nitrogen bagi kelangsungan hidupnya.  Tumbuhan insektivora memiliki kelenjar penghasil cairan untuk menjerat dan mencerna serangga.

Kaktus
- Memiliki daun yang berbentuk duri untuk mengurangi penguapan air.
- Memiliki akar yang sangat panjang untuk menyerap air sebanyak-banyaknya pada musim hujan.
- Batang kaktus berfungsi untuk menyimpan air.






Bunga Raflesia
Tumbuhan Raflesia memiliki bunga berbau bangkai menarik perhatian lalat. Lalat diperlukan oleh bunga Rafflesia untuk membantu terjadinya penyerbukan




Eceng Gondok
- Mempunyai tangkai daun yang menggelembung(berongga), yang berfungsi untuk mengapung di permukaan air




Putri malu (Mimosa pudica) 
- Tanaman putri malu menutup daunnya untuk melindungi diri dari hewan pemakan tumbuhan (herbivora) yang ingin memakannya. Warna daun bagian bawah tanaman putri malu berwarna lebih pucat, dengan menunjukkan warna yang pucat, hewan yang tadinya ingin memakan tumbuhan ini akan berpikir bahwa tumbuhan tersebut telah layu dan menjadi tidak berminat lagi untuk memakannya.